Ular Sanca Sepanjang Dua Meter Dievakuasi di Jl Radar VI Kalisari
access_time Selasa, 28 Januari 2020 13:41 WIB
remove_red_eye 1365
person Reporter : Nurito
person Editor : F. Ekodhanto Purba
Petugas Suku Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Sudin Gulkarmat) Jakarta Timur berhasil mengevakuasi ular sanca sepanjang dua meter di Jl Radar VI Kelurahan Kalisari, Pasar Rebo.
Evakuasi berjalan lancar dan cepat, ular kemudian dibawa ke posko,
Kasi Pengendalian Kebakaran dan Penyelamatan Sudin Gulkarmat Jakarta Timur, Gatot Sulaeman mengatakan, ular sanca tersebut berhasil dievakuasi dari kandang ayam milik salah seorang warga.
Dinkes Imbau Warga Waspadai Penyakit Pneumonia Berat"Untuk mengevakuasi ular sanca sepanjang dua meter ini, kami mengerahkan lima personel Sudin Gulkarmat Jakarta Timur," ujarnya, Selasa (28/1).
Ditambahkan Gatot, evakuasi ular sanca ini menindaklanjuti laporan warga.
"
Evakuasi berjalan lancar dan cepat, ular kemudian dibawa ke posko, " tandasnya.